Demak, Matapadma- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Demak menggelar pelatihan membuat kerajinan bunga dari limbah plastik di Aula Balaidesa Tlogopandogan, Kecamatan Gajah, Kabupaten Demak, Provinsi Jawa Tengah, Senin- (9-9-2024)
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program literasi berbasis inklusi sosial yang diinisiasi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dinperpusar) Kabupaten Demak.
“Program dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan ini merupakan salah satu program unggulan kami, tidak hanya bacaan saja yang menyesuaikan. Tapi juga memberikan pelatihan kepada masyarakat,” kata Bupati Demak Eisti’anah saat usai menghadiri pelatihan membuat kerajinan bunga dari limbah plastik oleh Ibu- ibu PKK di Balaidesa Tlogopandogan.
Pisah Sambut Kapolres, AKBP Ari : Kami Mohon Dukungan dan Kerjasamanya
Ia menyampaikan, pengembangan literasi berbasis inklusi sosial juga merupakan sebuah inovasi untuk menjadikan perpustakaan sebagai pusat belajar masyarakat yang berkelanjutan dengan memanfaatkan layanan teknologi informasi dan komunikasi untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
“Pada kesempatan kali ini pengelolaan pemberdayaan limbah plastik, sebelumnya kami mempertanyakan belum pernah membuat bunga dari limbah plastik. Ini sebagai upaya memperdaya masyarakat punya keterampilan,” ujarnya.
Wakil Bupati Demak Hadiri Sosialisasi Manajemen Teritorial di Wilayah Kodim 0716
Pelatihan ini dipandu oleh narasumber Jumiatun dan untuk umum, keterkaitan ini pada ibu- ibu PKK.
Sementara itu, Kepala Dinperpusar Agung Hidayanto menjelaskan bahwa pelatihan membuat kerajinan bunga dari limbah plastik ini merupakan bagian dari upaya mendukung pemberdayaan masyarakat dengan memberikan keterampilan praktis yang bisa langsung diterapkan. Selain itu, harapnya mampu membangun ekonomi berbasis kearifan lokal sekaligus mendukung inklusif sosial di Kabupaten Demak.
“Pelatihan ini bukan hanya untuk mengenalkan masyarakat pada pemanfaatan limbah plastik, tetapi juga untuk memperkaya wawasan tentang literasi karya dan ekonomi melalui pemanfaatan limbah plastik,” terangnya.
Baca Juga: Diperpanjang, Diharapkan Kinerja BPD dan Pembangunan Desa Bisa Lebih Dimaksimalkan
Kunjungi YouTube: Matapadma